Peningkatan Budaya Belajar Anak Usia Dini Melalui Diseminasi Buku Calistung (Membaca, Menulis, dan Berhitung)
DOI:
https://doi.org/10.31629/anugerah.v5i1.5578Keywords:
pendidikan, buku calistung, anak usia dini, budaya belajarAbstract
Usia dini merupakan periode emas bagi perkembangan anak untuk memperoleh proses pendidikan. Sebab, periode ini adalah tahun-tahun berharga bagi anak untuk mengenali berbagai macam fakta di lingkungannya sebagai stimulans terhadap perkembangan kepribadian, psikomotor, kognitif maupun sosial. Pentingnya pendidikan anak usia dini (PAUD) harus didukung dengan tersedianya sumber belajar yang dapat menstimulus. Aspek dasar PAUD secara umum meliputi membaca, menulis dan menghitung (Calistung). Berdasarkan wawancara dan observasi Tim PKM dengan Kepala Desa Mongpok dan   Desa Citaman di Kabupaten Serang, diperoleh informasi bahwa meskipun kedua desa ini memiliki lembaga PAUD namun sumber belajar Calistung belum ada. PAUD hanya memfokuskan anak-anak bermain tanpa memiliki sasaran aspek dasar pendidikan anak usia dini pada Calistung. Oleh karena itu, kegiatan PKM ini bertujuan untuk meningkatkan budaya belajar anak usia dini melalui diseminasi buku calistung yang dibuat dengan menyesuaikan kebutuhan anak di lokasi kegiatan. Metode yang digunakan adalah observasi, sosialisasi dan diseminasi. Teknik pengumpulan data secara wawancara dan survei. Waktu pelaksanaan kegiatan pada 18 Juli-28 Agustus 2022. Hasil dari kegiatan diseminasi buku calistung ini memberikan dampak positif bagi perkembangan pendidikan anak usia dini sekitar 70% dilihat dari peningkatan hasil belajar anak-anak melalui nilai rapor dan wawancara langsung dengan guru dan para orang tua.
Downloads
References
Asnawir, dan M. Basyiruddin Usman. (2002). Media Pembelajaran. Jakarta Selatan : Ciputat Pers.
Elizabeth G. Hainstock. (1999). Metode Pengajaran Montessori untuk Anak Prasekolah. Jakarta: Pustaka Delapratasa
Halaman https://ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id/artikel/mengembangkan-budaya-positif-belajar-untuk-kemajuan-pendidikan/ diakses tanggal 25 Desember 2022, Pukul 21.55 WIB
Hamdani Ihsan dkk. (2008) Filsafat Pendidikan Islam. Bandung: Pustaka Setia.
Helmawati. (2015), Mengenal dan Memahami PAUD. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Isjoni. (2014). Cooverative Learning: Mengembangkan Kemampuan Belajar Berkelompok. Bandung: Alfabeta.
Mansur. (2011). Pendidikan Anak Usia Dini dalam Islam. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Mintowati. (2003). Panduan Penulisan Buku Ajar. Jakarta : Depdikbud
Pangastuti, Ratna. (2014). Edutainment PAUD, Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Pannen, P. (1996). Mengajar di Perguruan Tinggi, buku empat, bagian "Pengembangan Bahan Ajar". Jakarta: PAU-PPAI, Universitas Terbuka.
Permendiknas RI No. 58 Tahun 2009 tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini.
Prastowo, A. (2014). Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Jogjakarta: DIVA Press.
Priyanto, Herwan.( 2012). Kriteria Buku Ajar. Disampaikan dalam Workshop penulisan buku ajar Dosen Kopertis VI 31 Mei-1 Juni 2012. UKSW.
Renstra Disdikbud Kabupaten Serang. Tahun 2021-2026: Pemerintah Kabupaten Serang, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. https://dindikbud.serangkab.go.id/storage/media/renstra-disdikbud-kab-serang-tahun-2021-2026_1657092899.pdf .
Sadiman, Arief S. dkk. (2006). Media Pendidikan, Pengertian, Pengembangan dan Pemanfaatannya. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.
Sudjarwo. (1989). Beberapa Aspek Pengembangan Sumber Belajar. Jakarta: Medyatama Sarana Perkasa.
Tarigan, Henry Guntur. (2009). Pengkajian Pragmatik. Bandung: Angkasa.
Undang-undang (UU) No. 20 Tahun 2003. Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta : Visimedia
Uswatun Hasanah. (2017). The Development Of Reading, Writing And Counting Ability (Calistung) Through Flash Card Media For Early Childhood. Jurnal PIAUD FTK UIN SMH Banten. http://repository.uinbanten.ac.id/5289/11/08-hasanah-prosiding%202017.pdf.
Wicka Yunita DU dkk. (2020). Evaluasi Program Pengelolaan Lembaga PAUD di Kabupaten Serang. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini. Volume 4 Issue 1 (2020) Pages 67-76. DOI: 10.31004/obsesi.v4i1.259
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pendidikan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.