PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS DISCOVERY LEARNING PADA MATERI ASAM DAN BASA

Authors

  • Anggun Lestari Universitas Tanjungpura
  • Hairida Hairida Universitas Tanjungpura
  • Ira Lestari Universitas Tanjungpura

DOI:

https://doi.org/10.31629/zarah.v9i2.3122

Keywords:

LKPD, Discovery Learning, Asam dan Basa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkant Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Discovery Learning dalam pembelajaran kimia dalam pokok bahasan asam dan basa. LKPD yang dikembangkan berdasarkan hasil validasi dan respon guru. Metode pengembangan yang dilakukan adalah metode research and development (R&D)  dengan model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Robert Maribe Branch. Adapun tahap pengembangan model ADDIE  yaitu tahap analysis, design, development, implementation, dan evaluation. Teknik pengumpul data yang digunakan yaitu dengan melakukan observasi dan wawancara guru kimia SMK PGRI Pontianak. Subjek penelitian ini adalah LKPD berbasis Discovery Learning dan subjek uji cobanya yaitu empat guru kimia SMK yang ada di Pontianak. Uji validitas diuji berdasarkan aspek isi, penyajian ,bahasa, dan kegrafikan. Uji yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu uji Gregory. Uji validasi setiap aspek dengan tingkat kategori sangat tinggi dengan nilai rata-rata 1,00. Berdasarkan hasil perhitungan angket respon guru terhadap lembar kerja peserta didik (LKPD) berbasis Discovery Learning menunjukkan bahwa respon guru sangat baik dengan presentase sebesar 86,6%. Dengan demikian LKPD berbasis Discovery Learning valid digunakan sebagai bahan pendukung pembelajaran dalam  materi asam dan basa. Adapun sub materi yang digunakan dalam pengembangan LKPD ini yaitu konsep asam basa, sifat asam basa, dan indikator asam basa.

References

Amir, M., Muris, & Arsyad, M. (2015). Pengembangan perangkat pembelajaran berbasis pengalaman pada peserta didik kelas xi ipa sma negeri 9 pinrang. Jurnal Sains Dan Pendidikan Fisika (JSPF), 11(3), 202–213. http://ojs.unm.ac.id/index.php/JSdPF/article/view/1756

Annafi, N., Ashadi, & Mulyani, S. (2015). Pengembangan Lembar Kegiatan Peserta Didik Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Materi Termokimia Kelas XI SMA/MA. Jurnal Inkuiri, 4(3), 21–28. http://jurnal.fkip.uns.ac.id/index.php/sains%0A

Chairiah, Silalahi, A., & Hutabarat, W. (2016). Pengembangan Bahan Ajar Kimia Materi Larutan Asam dan Basa Berbasis Chemo Edutainment Untuk Siswa SMK TI Kelas XI. Jurnal Pendidikan Kimia (JPK), 8(2), 120–129.

ESTUNINGSIH, S. (2013). Pengembangan Lembar Kerja Siswa (Lks) Berbasis Penemuan Terbimbing (Guided Discovery) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas Xii Ipa Sma Pada Materi Substansi Genetika. BioEdu, 2(1), 27–30.

Hairida, H., & Setyaningrum, V. (2020). The Development of Students Worksheets Based on Local Wisdom in Substances and Their Characteristics. Journal of Educational Science and Technology (EST), 6(2), 106. https://doi.org/10.26858/est.v6i2.12358

Istiana, G. A., Catur, A. N., & Sukarjdo, J. S. (2015). Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Prestasi Belajar Pokok Bahasan Larutan Penyangga Pada Siswa Kelas XI Ipa Semester II SMA Negeri 1 Ngemplak Tahun Pelajaran 2013/2014. Jurnal Pendidikan Kimia Universitas Sebelas Maret, 4(2), 65–73.

Maulina, R., Nazar, M., & Hanum, L. (2019). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Masalah pada Materi Koloid di Kelas XI SMAN 5 Banda Aceh. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Kimia (JIMPK), 4(4), 52–58.

Novelia, R., Rahimah, D., & Fachruddin, M. S. (2017). Jurnal Penelitian Pembelajaran Matematika Sekolah (JP2MS), Vol. 1, No. 1, Agustus 2017 eISSN 2581-253X. 1(1), 20–25.

Qhadafi, M. R. (2018). Analisis Kesalahan Penulisan Ejaan yang Disempurnakan dalam Teks Negosiasi Siswa SMA Negeri 3 Palu. Jurnal Bahasa Dan Sastra, 3(4), 1–21.

Salwan, S., & Rahmatan, H. (2018). Pengaruh Lkpd Berbasis Discovery Learningterhadap Peningkatan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 5(2), 25–31. https://doi.org/10.24815/jpsi.v5i2.9812

Septiyani, S. (2017). Deskripsi Pemahaman Konsep Materi Asam-Basa. Pendidikan Kimia, 1–9.

Suhery, Putra, T., & Jasmalinda. (2020). Jurnal Inovasi Penelitian. Jurnal Inovasi Penelitian, 1(3), 1–4.

Warsita, B. (2019). Evaluasi Media Pembelajaran Sebagai Pengendalian Kualitas. Jurnal Teknodik, 17(4), 092. https://doi.org/10.32550/teknodik.v17i4.581

Widayati, S. (2019). Peranan Guru Dalam Pembelajaran Bahasa. Edukasi Lingua Sastra, 17(1), 1–14. https://doi.org/10.47637/elsa.v17i1.101

Wulandari, S., Nasir, M., & Mukhlis. (2018). Penerapan Modul Pembelajaran Discovery Learning Pada Materi Ikatan Kimia Di Kelas X SMA Negeri 5 Banda Aceh. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Kimia (JIMPK), 3(2), 85–93.

Downloads

Published

2021-10-29