PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA MAHASISWA BERBASIS INKUIRI MATA KULIAH MATEMATIKA UMUM UNTUK MAHASISWA PENDIDIKAN KIMIA
DOI:
https://doi.org/10.31629/kiprah.v6i2.780Keywords:
Lembar kerja mahasiswa, inquiry, matematika umumAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Mahasiswa (LKM) untuk mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia mata kuliah Matematika Umum berbasis inquiry yang valid, dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan dengan tahap pendefinisian (define), perancangan (design), dan pengembangan (develop). Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis untuk validasi LKM, praktikalitas LKM. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan Lembar Validasi, dan Angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKM valid dari segi didaktik, isi, bahasa, dan penyajian. Selain itu LKM juga praktis dari segi daya tarik, penggunaan dan waktu.