Peningkatan Kapasitas Kepala Desa Dan Aparatur Desa (Studi Terhadap Penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa Dalam Pengelolaan Dana Desa Panggak Laut Kecamatan Lingga Kabupaten Lingga)

Authors

  • Haviz Lesmana

Keywords:

Kapasitas, Aparatur Desa, Perencanaan pembangunan desa, dana desa

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kapasitas kepala desa dan Aparatur Desa (studi
terhadap penyusunan perencanaan pembangunan desa dalam pengelolaan dana desa panggak laut
kecamatan lingga kabupaten lingga). Kapasitas Kepala Desa dan Aparatur Desa Panggak Laut dilihat dari
tiga indikator yaitu, pemahaman, keterampilan dan kemampuan.Jenis penelitian yang digunakan adalah
deskriptif dengan menggunakan pendekatan secara kualitatif.Informan penelitian berjumlah 11 orang
dengan 1 orang sebagai key informan.Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik wawancara
(berdasarkan pedoman wawancara), observasi dan dokumentasi.Selanjutnya analisis data yang dilakukan
secara kualitatif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada tingkat pemahaman, Aparatur Desa Panggak
Laut sudah memahamii mengenai penyusunan perencanaan pembangunan desa.Pada indikator
keterampilan, Aparatur Desa Panggak Laut sudah menjalankan tugas dan fungsinya secara terampil. Pada
indikator kemampuan, Aparatur Desa Panggak Laut sudah mampu menyusun perencanaan pembangunan
desa sesuai dengan harapan masyarakat dan mampu mengelola dana desa sesuai dengan ketentuan. Hal ini
menunjukkan bahwa terdapat peningkatan kapasitas Aparatur Desa Panggak Laut dibandingkan dengan
tahun sebelumnya.Aparatur Desa Panggak Laut sudah dibekali dengan pelatihan dan pedidikan yang
menunjang terjadinya peningkatan kapasitas.

Downloads

Published

2018-10-04

How to Cite

Lesmana, H. (2018). Peningkatan Kapasitas Kepala Desa Dan Aparatur Desa (Studi Terhadap Penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa Dalam Pengelolaan Dana Desa Panggak Laut Kecamatan Lingga Kabupaten Lingga). Jurnal Ilmu Administrasi Negara (JUAN), 5(2), 9–18. Retrieved from https://ojs.umrah.ac.id/index.php/juan/article/view/698